Langsung ke konten utama

"Sherin Tan" Penyanyi dari Pasaman Barat Rilis Album Perdananya

Album Perdana "Dangdut Geboy" Sherin Tan

SIMPANG AMPEK, AnakNagariNews -Penyanyi dari Pasaman Barat ini "Sherin Tan" berkat do'a dan suport suami tercinta dan orang tua serta teman-temannya, dia sukses rilis album perdananya Dangdut Geboy, dia berkolaborasi dengan penyanyi asal Pasaman Barat Bujang Amoy yang tak asing lagi di kalangan entertaint Sumatera Barat khususnya di Kab. Pasaman Barat

Dengan banyak rintangan yang dihadapi mulai dari latihan vocal dan rekaman, Sherin Tan tidak patah arang, dengan semangat dan suport dari keluarga terdekat salah satunya suami tercinta, akhirnya hari ini jum'at, 15 Februari 2019 albumnya resmi beredar dipasaran.

Di Album perdananya ini, sebagai produser adalah suaminya sendiri "Aan Ayrin" yang merupakan salah satu Photografer di Pasaman Barat, "saya sangat bangga kepada istri saya, dengan semangatnya mulai dari latihan vocal sampai rekaman dan pengambilan clip, tanpa letih mengorbankan waktu, rela bolak - balik pasaman barat - padang, tapi sekarang alhamdulillah semuanya terobati dan akhirnya album perdana istri saya beredar hari ini" kata Aan ayrin kepada AnakNagariNews "dan saya sebagai suaminya akan terus berjuang demi karir istri saya" sambungnya.

Ditempat yang berbeda Bujang Amoy teman duet Sherin Tan mengatakan "Terima Kasih kepada Sherin Tan telah mempercayai saya sebagai teman duetnya di album perdananya, semoga Album Dangdut Geboy ini, laris dipasaran dan di gemari para pecinta musik khususnya Sumatera Barat dan Kab. Pasaman Barat.

"Sherin Tan" yang mempunyai nama asli Ririn Rahmawati, AnakNagariNews temui, mengatakan "semoga dengan Album perdana saya ini digemari oleh masyarakat baik tua maupun muda dan saya harap kedepannya bisa lebih baik lagi" harapan Sherin Tan "dan terima kasih kepada suami saya tercinta Aan Ayrin yang telah membantu saya dari awal penggarapan sampai saat ini sehingga membuahkan hasil dan album saya beredar pada hari ini" tutupnya.
(zap_AnakNagariNews)


Berikut cuplikan video Album Dangdut Geboy Sherin Tan
Jangan lupa beli VCD aslinya di toko VCD terdekat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Syafrial, S.Pd Bersama Yulianto,S.H Bupati Pasbar Menghadiri Kegiatan Wirid Yasin Di Masjid Baiturahim, Silambau - Kinali

Syafrial,S.pd bersama yulianto,S.H Bupati Pasaman Barat Kegiatan Wirid Yasin yang diadakan, salah satunya adalah untuk meningkatkan iman dan taqwa serta dalam rangka syiar Islam di Pasbar. Hari ini Selasa 25/2/20 Kegiatan Silaturahmi Anggota Wirid Yasin Se-Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) di masjid Baiturrahim Jorong Silambau Nagari Kinali Kecamatan Kinali telah Siap di laksanakan. Dalam arahan Bapak Bupati H. Yulianto, SH menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah (Pemda) Pasbar akan terus hadir dan memberikan dukungan terhadap kegiatan yang diadakan oleh Kelompok Wirid Yasin Pasbar. Turut hadir juga mendampingi Mantan wali Nagari Kinali Bapak Syafrial,S.Pd Disampaikannya, kegiatan wirid yasin juga sangat bermanfaat untuk lingkungan keluarga anggota, masyarakat dan kabupaten Pasbar.

Sekilas Pandang bersama H. Daliyus K.S.Si -- Heri Miheldi pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Pasaman Barat

 Sekilas pandang tentang Bpk. H.DALIYUS K.S.Si dan Bpk HERI MIHELDI pasangan calon bupati dan wakil bupati pasaman barat periode 2024 - 2029. Dengam slogan bersama *DAHSYAT* ( DALIYUS-HERI MIHELDI) BERSATU membuktikan bahwa filantropi itu ada pada pasangan ini. Kenapa,!! Karena perpaduan antara utara dan selatan, Utara selaku pintu masuk dari daerah sumut dan selatan bagi pintu masuk dari daerah agam dan sekitarnya.  Perpaduan pasangan ini menurut saya sangat Ideal sekali mengingat antara tokoh senior dan tokoh muda mengingatkan saya akan sejarah berdiri nya negara indonesia ini. Penyeimbang didalam fikiran-fikiran untuk kemajuan kabupaten pasaman barat merupakan suatu akidah yang tidak dapat dipisahkan dari pasangan ini. Pasangan calon DAHSAT memiliki visi dan misi yaitu : - Meningkatkan kesejahteraan masyarakat merupakan suatu hal yang penting yang di atur di dalam UUD 1945.  - Memperkuat Keimanan dan Ketaqwaan yang berpedoman kepada adat basandi syarak, syarak basandi ...

Masyarakat Luhak Nan Duo Mendukung Penuh Paslon Yulianto,S.H MM dan Syafrial, S.Pd

   Kegiatan malam ini bertempat di kecamatan Luhak Nan Duo kabupaten Pasaman Barat Paslon Cabub dan Cawabub bpk H.Yulianto,S.H MM dan Syafrial,S.Pd menghadiri kegiatan temu ramah dengan masyarakat pujorayu.  Adapun agenda kami hari ini dibalik Temu ramah dengan masyarakat pujorayu yaitu menjemput asa dalam satu kebersamaan masyarakat pujorayu tutur salah seorang warga pujorayu. Masyarakat sangat mengharapkan sosok beliau dalam memimpin pasaman barat 5 tahun kedepan karena masih banyak yang harus dilanjutkan pembangunannya  baik dari segi pembangunan insfratruktur, pendidikan,kesehatan maupun sosial. Apabila kami diberi amanah oleh masyarakat pasaman barat dalam memimpin Insyaallah kami akan menjalankan dan menjadi pelayan penuh untuk kesejahteraan warga pasbar ucap calon wakil bupati pasbar bpk Syafrial,S.Pd